Sosial Media
Home Android PC

5 Emulator Android Paling Ringan Untuk Komputer RAM 2 GB

"Menjamurnya berbagai jenis game di platform Android, membuat sebagian orang untuk memainkannya di komputer mereka. Menariknya, semua emulator tersebut dapat diunduh secara gratis di internet secara gratis. Nah, penasaran kan Emulator Android Paling Ringan Untuk Komputer RAM 2 GB, simak ulasan selengkapnya berikut ini. Cekidot!"

8 min read

5 Emulator Android Paling Ringan Untuk Komputer RAM 2 GB, Ada banyak jenis emulator Android paling ringan yang cocok digunakan bagi kamu yang mungkin memiliki komputer dengan spesifikasi yang kecil.

Menjamurnya berbagai jenis game di platform Android, membuat sebagian orang untuk memainkannya di komputer mereka. Menariknya, semua emulator tersebut dapat diunduh secara gratis di internet secara gratis.

Untuk itu, mereka membutuhkan sebuah alat yang bernama emulator untuk menjalankan game Android tersebut. Yang menarik, game-game tersebut dapat dimainkan dengan sempurna meski dengan komputer yang hanya mempunyai RAM 2 GB saja.

Nah, penasaran kan 5 Emulator Android Paling Ringan Untuk Komputer RAM 2 GB, simak ulasan selengkapnya berikut ini. Cekidot!



Bagi seorang gamers sejati, nama besar Bluestacks sebagai emulator Android paling ringan dan sangat dikenal banyak orang.

Tidak hanya menyuguhkan performa yang handal saja tapi, Bluestacks juga tergolong emulator Android paling ringan meski komputer tersebut hanya mempunyai RAM 2 GB saja.  
Dari segi tampilan, emulator ini sangat mirip dengan smartphone Android yang biasa digunakan untuk memainkan game di Android kamu.

Bluestacks merupakan aplikasi emulator Android yang telah menyediakan sebuah side toolbar khusus untuk mengatur mengambil tangkapan layar, copy & paste, Install APK secara manual dan mengatur suara.

Dengan jumlah download yang telah mencapai 100 juta orang, menjadi Bluestack sebagai salah satu emulator Android terbaik yang banyak digunakan oleh banyak orang.



Salah satu emulator buatan Tiongkok ini, menjadi favorit dan banyak diinstal di komputer untuk memainkan berbagai game Android kesukaanmu.

MEmu App Player ini juga dikenal luas sebagai salah satu emulator Android yang sangat reponsif dan cepat ketika dijalankan tanpa lag.  Selain di komputer, aplikasi ini bahkan bisa digunakan di perangkat tablet kamu loh.

Bahkan menu yang disediakan MEmu tergolong lengkap dan canggih. Seperti fitur file explorer dan aplikasi PlayStore serta manajemen RAM, bisa ditemui di emulator canggih ini.
Kemampuannya yang mendukung komputer dengan spesifikasi rendah, menjadikan aplikasi ini sebagai emulator yang patut kamu coba.



Emulator Android Paling Ringan Untuk Komputer RAM 2 GB berikutnya ini Nox Player. Tidak salah jika Nox Player dinobatkan menjadi salah satu rajanya emulator untuk Android.

Pasalnya, game-game HD dengan grafis tinggi seperti Need For Speed, sukses dimainkan dengan stabil di angka 60 fps pada aplikasi ini tanpa lag. Meski dirancang untuk menjalankan game, Nox Player juga bisa digunakan untuk membuka aplikasi lain secara bersamaan loh.

Berdasarkan percobaan, waktu loading aplikasi ini sangat cepat dan responsif. Tingkat force close juga sangat kecil terjadi pada emulator canggih ini. Dengan kapasitas penyimpanan internal sebesar 32 GB, Nox Player menjadi emulator Android dengan performa grafis yang menawan dan sangat menakjubkan.



Leapdroid adalah salah satu aplikasi emulator Android paling ringan terbaik dan bisa dibilang pendatang baru yang pantas dilirik.

Kelebihan dari emulator yang satu ini sudah dilengkapi dengan banyak tweak dan juga optimasi sehingga mampu berjalan lancar dan mulus, dengan skor benchmark gaming yang terbilang mengesankan yang pastinya membuat banyak orang menggunakan aplikasi ini.

Yang bikin nambah menarik, kamu dapat menjalankan dua game secara side-by-side sehingga kamu dapat memainkan game yang sama dengan akun yang berbeda dalam satu tampilan loh.

5. Andy


Salah satu fitur unggulan dari Andy emulator Android adalah tersedia fitur yang dapat menjadikan smartphone kamu sebagai remote control. Jadi apabila kamu capek menekan tombol pada keyboard kamu bisa menggunakan smartphone untuk bermain game sambil tiduran melalui jaringan Wifi atau Bluetooth.

Di awal kehadirannya emulator ini memang mengalami berbagai kendala akan tetapi seiring berjalannya waktu Andy bisa berkembang jauh lebih baik.

Nah itulah tadi ulasan lengkap tentang 5 Emulator Android Paling Ringan Untuk Komputer RAM 2 GB, yang bisa kamu coba sekarang juga.

Apabila ada pertanyaan yang ingin kamu sampaikan silahkan tulis dikolom komentar di bagian bawah ya. Sekian dan Terimakasih.
Komentar
iklan related
Additional JS
skyscraper banner 160 x 600
skyscraper banner 160 x 600